Tips sehat
cara melumpuhkan nyamuk tanpa bahan kimia sangat penting untuk diketahui di musim penghujan, sebab di musim penghujan banyak tempat kosong yang digenangi air, dan wadah-wadah yang digenangi air itulah yang menjadi tempat bersarangnya nyamuk, bertelur dan kemudian menetas jentik-jentik bakal nyamuk.
Setelah cukup dewasa, maka mereka akan menyebar ke seluruh wilayah untuk mencari makan.
Nah, nyamuk-nyamuk ini bukan cuma mengganggu karena suara dengungannya yang membuat pusing kepala, namun gigitannya juga menimbulkan bekas yang gatal sekali, bahkan tak jarang dibarengi dengan rasa panas seperti terbakar.
Tidak berhenti disitu saja, beberapa jenis nyamuk juga membawa virus-virus penyakit yang sangat membahayakan tubuh. Bukan hanya membuat tubuh ngedrop, tetapi bisa sampai menyebabkan kematian.
Tips Sehat Cara Melumpuhkan Nyamuk Tanpa Bahan Kimia Supaya Bebas Penyakit
Ada banyak sekali penyakit yang bisa muncul akibat gigitan nyamuk, jika tidak menerapkan tips sehat
cara melumpuhkan nyamuk tanpa bahan kimia, bisa jadi kesehatan kita sedang dipertaruhkan!
Tetapi, sebelum mengetahui tips jitu untuk mengatasi nyamuk, sebaiknya ketahui dulu berbagai macam penyakit yang bisa muncul akibat gigitan nyamuk berikut ini :
- Malaria. Jika ada anggota keluarga yang tiba-tiba demam, reda, demam, reda dengan pola yang sama dan tanpa penyebab yang jelas, sebaiknya segera ambil pemeriksaan ke tenaga medis terdekat.
- Demam Berdarah. Disebabkan oleh nyamuk Aides Agepty yang berciri-ciri kaki belang putih. Nyamuk- nyamuk ini biasa menyerang di tengah cuaca panas di musim penghujan, di lingkungan yang banyak wadah tergenang air dan lokasi yang kumuh. Untuk yang pertama kali terkena DB, biasanya akan sembuh dengan istirahat dan minum obat, tapi jika terjangkit kedua kalinya, biasanya sampai menyebabkan kematian.
- Chikungunya. Dikenal juga sebagai demam lumpuh layu, dimana persendian terasa lemas dan lunglai, tak bisa digunakan secara semestinya. Demam ini biasanya akan sembuh sendiri.
- Kaki gajah. Penyakit yang juga dikenal sebagai Filariasis ini adalah penyakit menular akibat gigitan nyamuk yang terinfeksi cacing Wuchereria bancrofti. Jika tak diobati, maka kaki yang membengkak itu akan cacat permanen dan tak bisa disembuhkan.
Tips Sehat Cara Melumpuhkan Nyamuk Tanpa Bahan Kimia
Mengerikan sekali bukan berbagai jenis penyakit yang bisa terjadi akibat gigitan nyamuk? Maka karena itu, hindari gigitan nyamuk dan usahakan lingkungan rumah aman dari sarang nyamuk. Cara yang paling mudah dan aman adalah dengan membuat perangkap nyamuk seperti berikut ini :
Siapkan bahannya yang berupa 200 ml air panas, 50 gram gula merah yang disisir halus, 1 gram ragi roti dan botol bekas plastik 2 liter jenis PET.
Cara membuatnya, potong botol plastik separuh saja, lalu campurkan gula merah dengan air panas sampai larut, kemudian setelah dingin tuang setengahnya ke bagian bawah botol sampai melumuri dinding dalam botol.
Tambahkan ragi dan tak perlu diaduk, supaya menghasilkan Karbon Dioksida yang akan menarik nyamuk.
Kemudian letakkan corong terbalik ke dalam botol yang separuh tadi dan bungkus botol dengan menggunakan selotip hitam lalu letakkan di sudut-sudut ruangan yang terlindung hujan.
Setelah dua minggu lihatlah botolnya, jika sudah terisi penuh dengan nyamuk silahkan dicuci botolnya dan dimulai lagi dari awal.
Baca juga : Tips Sehat Cantik dan Awet Muda Ala Wanita Jepang
Cara ini aman, sebab nyamuk yang terperangkap ke dalam jebakan ini akan mati dan tak bisa keluar lagi. Itulah tips sehat cara melumpuhkan nyamuk tanpa bahan kimia, sudah dicoba?